Idul Adha 1441 H, Sambu Group Salurkan Hewan Kurban

hewan kurban

Perusahaan industri pengolahan kelapa terpadu di Indonesia, Sambu Group menyerahkan hewan kurban dalam rangka memperingati Hari Raya Idul Adha 1441 H, mulai Rabu 29 Juli 2020, di desa- desa sekitar salah satu wilayah operasinya di Kuala Enok, Kabupaten Indragiri Hilir, Riau.

Bantuan hewan kurban ini telah menjadi tradisi tahunan perusahaan dalam merayakan hari raya Idul Adha. Namun tahun ini agak berbeda, karena berbarengan dengan pandemi Covid-19. H Ruslan, Humas PT Pulau Sambu di Kuala Enok, menyampaikan bahwa semangat berkurban harus tetap ada. “Biarpun dalam kondisi seperti saat ini, tapi kami ingin menguatkan masyarakat agar tetap optimis dan tetap dapat merayakan Idul Adha dengan hikmat dan penuh kebahagiaan, ” tambah Ruslan.

Sebanyak enam desa di wilayah Kuala Enok menjadi sasaran dalam penyaluran hewan kurban tahun ini yakni : Desa Tekulai Hulu, Desa Rantau Panjang, Sungai Lokan, Pusaran Enok, Enok Dalam, serta Desa Tanah Merah. Masing-masing desa mendapat kurban berupa 1 ekor kambing untuk dibagikan kepada masyarakat sekitar.

 

“Kegiatan ini adalah komitmen kami untuk dapat selalu berkontribusi sumbang ke masyarakat. Karena ini adalah bentuk apresiasi kami atas kesinambungan hubungan atara perusahaan dengan masyarakat yang selama ini terjalin,”tandas H Ruslan.

Berkurban merupakan penegakan syariat agama yang didalamnya terkandung unsur keikhalasan serta solidaritas untuk berbagi kepada sesama. Dalam momen Idul Adha kali ini, Sambu Group berharap agar kegiatan ini dapat mengantarkan kebahagiaan di tengah pandemi yang masih berlangsung.

 

Sambu Group

Jalan Rawa Bebek No.26
Gedong Panjang, Jakarta Utara
[email protected]
021 6603926, 6604026
WhatsApp : 0813 8080 8095

 

 

 

TEMUKAN KAMI
210 209 max  
   
 

 

 

Copyright © 2020 Sambu Group
Template by Engine Templates